Sudah tahukah kamu selain panas, ternyata neraka juga ada yang dingin, bahkan dinginnya neraka melebihi dinginnya es dan salju yang ada di dunia ini. Biasanya neraka selalu identik dengan panas sebab di neraka memang tempatnya api abadi yang panasnya luar biasa yang digunakan untuk membakar orang orang yang suka melakukan kegiatan bertentangan dengan agama dan berbuat dosa selama hidupnya.
Akan tetapi, yang ternyata selain panas ada juga Neraka yang dingin, bahkan dinginnya neraka ini juga sama-sama digunakan untuk menyiksa orang orang yang banyak dosa. Bisa dibuktikan bahwa adanya neraka dingin terdapat di Alquran maupun Hadis yang menyebut jika neraka ada yang dingin.
Adanya neraka dingin terdapat dalam Surat Shaad ayat 57, yang artinya, “Inilah (azab neraka), biarlah mereka merasakannya, (minuman mereka) air yang sangat panas dan air yang sangat dingin (ghossaq).” Sepertinya selain surat Surat Shaad ayat 57 masih ada surat lain yang membenarkan adanya Neraka dingin yakni surat An Naba ayat 24-46 yang artinya, “Mereka tidak merasakan kesejukan di dalamnya dan tidak (pula mendapat) minuman, kecuali air mendidih dan ghossaq, sebagai pembalasan yang setimpal.”
Nah sementara Hadis yang menyebutkan neraka sejuk adalah hadis yang diriwayatkan oleh Bukhari dengan nomor kodifikasi 3260 dan Muslim dengan nomor kodifikasi 617, dari Abu Hurairah. Arti hadis tersebut adalah “Dari Ka’ab dia berkata: “Sesungguhnya di dalam neraka terdapat dingin yaitu zamharir (dingin yang amat beku), yang ini bisa membuat kulit-kulit terlepas hingga mereka (yang berada di neraka) meminta pertolongan panasnya neraka.” Sedingin dinginya neraka juga akan terasa panas bagi mereka yang memiliki banyak dosa, berbuat baiklah agar kamu terhindar dari siksa neraka jahanam.